Rabu, 07 November 2012

                Intrapersonal adalah penggunaan bahasa atau pikiran yang terjadi di dalam diri komunikator sendiri dengan Tuhan. Komunikasi intrapersonal merupakan keterlibatan internal secara aktif dari individu dalam pemrosesan simbolik dari pesan-pesan. Seorang individu menjadi pengirim sekaligus penerima pesan, memberikan umpan balik bagi dirinya sendiri dalam proses internal yang berkelanjutan. Jadi seperti memahami diri sendiri dan pesan atau kejadian yang terjadi pada diri sendiri. Fenomena intrapersonal contonhya seperti seseorang  yang selalu bersyukur dengan apa yang didapat dan hal yang terjadi padanya, mengintropeksi diri sendiri, dan berimajinasi secara kreatif. Jadi lebih seperti seseorang yang selalu mencoba memahami dirinya sendiri lebih dalam lagi.
                Sedangkan interpersonal adalah komunikasi secara langsung yang biasanya terdiri dari dua orang di tempat dan waktu yang sama dan diharapkan satu sama lain saling menangkap reaksi secara langsung baik secara verbal maupun nonverbal. Jadi seperti berbicara atau mengobrol dengan teman, orangtua maupun masyarakat lain. Lalu fenomena interpersonal contohnya seperti orangtua dan anak yang sedang mengobrol dengan gaya bicara masing – masing seperti formal ataupun bahasa daerah dan mereka berdua saling merespon satu sama lain secara verbal ataupun non verbal.

Sumber :
id.wikipedia.org/wiki/Komunikasi_intrapersonal

0 komentar:

Posting Komentar